Body & Skin Care » sunscreen

  • #BEAUTYINSIGHT : Alasan SPF/Sunscreen Penting Banget Digunakan

    0 comments / Posted on by Seoul2u Team

    #BEAUTYINSIGHT : Alasan SPF/Sunscreen Penting Banget Digunakan

    Seoulmate, ketemu lagi di #Beutyinsight nya SEOUL2U.id ya! Kalau di Korea ataupun negara 4 musim punya summer atau musim panas, di Indonesia bakalan panas sepanjang tahun kkk~ walaupun ada musim hujan, tapi kamu gak boleh skip satu skin care ini ya Seoulmate! Apa itu?! Yes, bener banget……. Sunscreen atau produk dengan SPF. Nah kesempatan kali ini tim SEOUL2U.id akan bahas tentang kenapa sih SPF/Sunscreen itu penting digunakan. Kalau kamu penasaran, stay tuned ya Seoulmate!

    Apa itu SPF?

    SPF merupakan singkatan dari Sun Protector Factor. Biasanya SPF ditemukan dalam produk-produk pelindung kulit dari matahari. SPF bisa dikatakan sebagai ukuran seberapa baik produk dapat melindungimu dari sinar matahari.

    Pilihlah yang memiliki label SPF dan PA++ karena SPF yang akan melindungi kulit dari UVB (Burn) dan PA++ yang akan melindungi dari UVA (Aging). Nah, keuntungan sebagai orang Indonesia, yang memiliki kulit cokelat muda hingga sawo matang, adalah bebas dari yang namanya sunburn yang diakibatkan oleh UVB. Karena kulit mengandung melanin yang cukup aktif, sehingga mampu melindungi dari paparan sinar UVB. Melanin sendiri adalah sebuah zat yang kita miliki dan berfungsi sebagai penentu warna kulit, rambut hingga mata kita. Jadi efeknya pada kulit kita, bila melanin terkena UVB, ya menjadi lebih gelap Seoulmate.

    Misalnya, jika kulitmu membutuhkan waktu 15 menit sampai terbakar matahari tanpa pelindung apapun, dengan penggunaan SPF 10 akan memberimu waktu hingga 10 kali lipat lebih lama sebelum terbakar, yang berarti 15 menit x 10 = 150 menit.

    Kenapa sih SPF/Sunscreen penting digunakan?

    SPF/Sunscreen punya manfaat penting lho untuk kulit kamu Seoulmate! Kamu harus perhatikan ya betapa pentingnya sunscreen untuk kulit kamu.

    Mencegah Kulit Agar Tidak Terbakar

    Kulit dapat terbakar akibat sinar UV A/B yang mampu mengubah kulit menjadi kusam, bertambah gelap, keriput, kering, dan berkurang tingkat kekenyalannya atau elastisitas kulit, bahkan sampai pengelupasan.

    Mencegah Penuaan Dini

    Kamu yang jarang mengaplikasikan sunscreen akan mengalami penuaan lebih cepat dibandingkan yang sering menggunakannya. Hiiih.. Gak mau kan kalau wajah kamu punya kerutan?! Gak hanya itu, sunscreen juga dapat mencegah munculnya flek hitam lho.

    Mencegah Kanker Kulit

    Sinar Matahari mampu menembus kaca dan sifatnya tidak dipengaruhi oleh cuaca. Meskipun Kamu berada di dalam kantor, atau rumah, dan langit terlihat mendung, jangan lupa selalu gunakan sunscreen. Jika Kamu tidak mau terkena risiko kanker kulit karena sinar UV.

    Mencegah Kulit Berjerawat

    Jika Kamu tidak mau kulit menjadi berjerawat atau jerawat semakin parah, seringlah menggunakan sunscreen 30 menit sebelum beraktivitas. Sinar Matahari yang terkena kulit secara langsung dapat mengakibatkan kulit berjerawat.

    Kapan waktu yang tepat untuk mengaplikasikan SPF/Sunscreen?

    SPF/Sunscreen gak hanya wajib digunakan saat ke pantai aja lho. Sebaiknya kamu mengaplikasikan SPF/ Sunscreen ketika kamu akan keluar rumah atau beraktivitas di luar ruangan ya. Kalau kamu akan berangkat ke sekolah/kampus/kantor, kamu bisa memasukkannya ke dalam rangkaian perawatan kulit kamu atau skin care routine kamu. Dan penting harus kamu ingat, SPF/ Sunscreen gak akan bertahan lama ya. Kamu bisa re-apply SPF/Sunscreen kamu setelah menggunakannya selama dua jam. Atau untuk make sure lagi, kamu bisa re-apply saat kamu harus kembali ke luar ruangan dan terpapar sinar matahari ya!

    Berapa banyak kandungan SPF yang terbaik untuk digunakan?

    Seoulmate tahukah kamu ada beragam angka dibelakang SPF? Nah angka di belakang SPF hanya menandakan berapa lama kulit bisa terpapar matahari tanpa terbakar. Pada umumnya kulit kamu mampu terpapar sinar matahari hingga 15 menit, dan nggak terbakar. Maka SPF 15 sebetulnya sudah cukup melindungi kita dari paparan sinar matahari. Makanya ketika memilih tingkatan SPF, perlu disesuaikan dengan kegiatan kita sehari- hari. Apakah kita memang seseorang yang akan terpapar sinar matahari seharian? Atau hanya keluar 15-30 menit saja? Kalau hanya 30 menit, maka cukup gunakan SPF 30/ PA++ saja sudah cukup melindungi.

    Produk manapun yang kamu pilih, penting untuk memilih tingkat SPF yang terbaik untuk kamu lho. Para ahli merekomendasikan untuk menggunakan pelindung matahari yang memiliki fitur tahan air dengan jangkauan SPF 30 hingga 60. Selain itu, pastikan setiap produk yang kamu gunakan mengandung komposisi penangkal UVA seperti: zinc oxide, titanium dioxide, avobenzone, ecamsule, and oxybenzone.

    Nah Seoulmate, ada juga lho Sunscreen yang angka SPF nya sampai 75 atau 100. Sunscreen dengan SPF yang tinggi seperti SPF 75 atau SPF 100, sebenarnya tidak menawarkan perlindungan yang jauh berbeda dari SPF 30 atau SPF 50. Hal ini yang terkadang membuat kita salah paham akan kegunaan SPF sebenarnya. Karena walaupun menggunakan SPF yang tinggi, tidak disarankan untuk berjemur di bawah paparan sinar matahari terlalu lama. 

    Jadi setelah mengetahui seluk beluk mengenai SPF/Sunscreen, apakah kamu masih mau skip penggunaan SPF/Sunscreen? Jangan sampai ya Seoulmate! Oh ya, kamu juga bisa temukan produk SPF/Sunscreen di SEOUL2U.id ya! Masih ada gratis ongkir lho kalau kamu belanja minimal 250 ribu ya!

    Read more

  • 5 Sunscreen Korea Ini Cocok Dibawa Kemana-Mana

    0 comments / Posted on by Seoul2u Team

    5 Sunscreen Korea Ini Cocok Dibawa Kemana-Mana

    Skin care gak akan lengkap ya tanpa penggunaan sunblock atau sunscreen. Tapi beberapa orang cenderung malas membawa produk sunscreen mereka karena kemasan dan juga tipe produknya yang dianggap merepotkan. Padahal, kalau Seoulmate tahu, produk sunscreen itu harus kita gunakan kembali agar kulit terhindar dari paparan sinar matahari secara langsung. Produk-produk kosmetik asal Korea udah ga diragukan lagi soal kemasan dan tipe produk yang semakin inovatif. Salah satunya ya produk sunscreen ini lho. Mudah dibawa kemana-mana, beberapa sunscreen ini layak untuk kamu gunakan! Yuk simak!

    Yuk Baca: Sekarang Belanja di SEOUL2U Bisa Pakai GO-PAY!

    Innisfree Perfect UV Protection Stick Oil Control 50+PA+++

    Brand ternama asal Korea, Innisfree punya produk sunscreen berbentuk stick lho! Innisfree Perfect UV Protection Stick Oil Control 50+PA+++ mudah dibawa-bawa, memiliki formula 3-in-1, yaitu tak hanya memberikan perlindungan sinar UV namun juga anti kerut, serta membantu mencerahkan kulit wajah. Kalau kamu anaknya anti repot, sunscreen tipe ini cocok banget buat kamu.

    Sulwhasoo Snowise Brightening UV Protector

    Next ada Sulwhasoo Snowise Brightening UV Protector. Gak hanya berfungsi sebagai sunscreen, produk ini mengurangi terjadinya flek hitam, membantu mencegah partikel perusak menempel dengan membangun lapisan perlindungan pada kulit, dan membantu mencerahkan kulit! Yang paling penting produk ini punya kemasan tube yang panjang, mudah untuk dibawa kemana pun.

    Yuk Baca: Biar Alis On Fleek, Wajib Ketahui 7 Produk Alis Ini Ya!

    Laneige Marshmallow Sun Cushion SPF 50+ PA+++

    Gak hanya BB Cushion, brand laneige juga punya produk sunscreen berbentuk cushion lho Seoulmate! Tak hanya melindungi kulit dari sinar matahari namun juga kandungannya menyejukkan. Wajah tetap terasa lembap, namun tetap matte. Laneige Marshmallow Sun Cushion SPF 50+ PA+++ cocok untuk kamu yang punya segudang aktifitas, tinggal tap-tap di wajah, kamu langsung terlindungi dari sinar matahari.

    Goodal Premium Snail Tone-Up Sun Cream

    Snail? Iya siput! Sunscreen satu ini punya kandungan lendir siput yang punya banyak manfaat buat kulit, salah satunya meregenerasi kulit dan juga mencerahkan wajah. Kemasan tube dengan pump yang mudah digunakan juga membuat produk ini nyaman untuk dibawa kemana-mana lho Seoulmate.

    Nature Republic California Aloe Daily Sunblock SPF 50 PA+++

    The last but not least, ada sunscreen dari Nature Republic, California Aloe Daily Sunblock SPF 50 PA+++. Sunscreen anti lengket ini juga bisa kamu bawa kemana-mana karena kemasannya yang slim.

    Yuk Baca: 6 Rekomendasi Variety/Reality Show Korea Cocok Temani Weekendmu

    Nah itu tadi 5 produk sunscreen yang bisa kamu bawa kemana-mana. Kalau kamu lebih suka produk yang mana nih Seoulmate suka? Oh iya, jangan lupa untuk update produk skin care dan make up mu di SEOUL2U.id ya!

    Read more