0 comments / Posted on by Seoul2u Team

Make Up Super Cepat untuk Meeting selama WFH

Meskipun Seoulmate bekerja / belajar di rumah, tapi kamu harus berpenampilan profesional saat melakukan meeting ya! Pertama-tama kamu harus menata penampilan dengan menyisir rapi rambutmu dan kenakan pakaian yang rapi. Nah kalau urusan make up,  tim SEOUL2U.id punya tips untuk membuat make up super cepat untuk meeting via video conference.

Pertama: Tone Up Cream

Biar wajah kamu gak kusam, kamu bisa aplikasikan tone up cream ya Seoulmate. Selain buat wajah gak kusam, tone up cream juga punya kegunaan melembabkan kulit wajah, melindungi kulit dari sinar UV.

Mascara

Mascara aja cukup ya Seoulmate, gak perlu pakai eyeshadow! Jepit bulu mata kamu kemudian aplikasikan mascara supaya mata mu terlihat ‘ON’.

Cream Blush

Next kamu bisa aplikasikan cream blush yang udah pasti pengaplikasiannya mudah banget. Tinggal keluarkan produk di jari, lalu aplikasikan di pipi kamu.

Lipstick

Yang paling penting dari semuanya: Lip Product! Kamu bisa gunakan liptint, lipstick atau lip cream yang paling kamu suka dan membuat semua penampilan kamu jadi lengkap!

Nah Seoulmate, kamu bisa lakukan tips make up ini hanya dalam 5 menit lho! Jadi gak ada lagi ‘muka bantal’ selama video conference berlangsung ya Seoulmate! Kamu bisa temukan produk make up dan skin care yang kamu butuhkan di SEOUL2U.id ya! Tetap sehat dengan kegiatan physical distancing, di rumah aja!

0 comments

Leave a comment

All blog comments are checked prior to publishing