0 comments / Posted on by Seoul2u Team

Permasalahan kulit bukan cuma tentang kulit berminyak. Si pemilik kulit kering pun juga memiliki masalah lho. Dengan kurangnya minyak di wajah Seoulmate, maka kelembaban kulit juga minim, bahkan ada beberapa orang yang kulitnya menjadi sensitif (seperti mengelupas) karena memiliki jenis kulit yang kering! Nah, kalau Seoulmate pemilik kulit yang super duper kering, kalian harus tahu lho trik dalam merawat kulit keringmu agar tetap lembab.

Bahan-bahan yang membuat kulit terhidrasi dan dapat membuat kulit menjadi moist jadi salah satu pilihan produk yang dipakai si pemilik kulit kering. Tapi gak cuma itu lho Seoulmate, ada beberapa hacks yang bisa kamu coba.

Gunakan Pelembab Bertekstur Encer, Mengandung Hyaluronic Acid

 

Hyaluronic Acid adalah asam hialuronat merupakan glikosaminoglikan alami, komponen struktural alami kulit yang terdapat dalam jaringan ikat di tubuh manusia. Keunggulan dari Hyaluronic Acid adalah kemampuannya untuk mempertahankan kelembaban, makanya Hyaluronic Acid ini bagus banget buat kamu si pemilik kulit kering. Kamu bisa menggunakan pelembab yang mengandung Hyaluronic Acid sebagai pertolongan pertamamu saat kulitmu sangat kering. Salah satu produk cream dengan Hyaluronic Acid adalah Nature Republic Super Aqua Moisture Watery Cream. Kamu bisa dapatkan produk ini di SEOUL2U.id

 

Pakai Moisturizer Saat Kulitmu Setengah Kering

Saat setelah kamu mencuci wajahmu dengan facial wash, kamu wajib banget untuk gunakan moisturizer. Yang terbaik yang bisa kamu lakukan adalah menggunakannya saat kulitmu masih terasa agak ‘basah’. Kenapa? Ini bisa membuat kulit wajahmu tetap terasa lembab Seoulmate. Selain itu, moisturizer juga akan tetap mengikat air yang tersisa di wajahmu.

Kurangi Pemakaian Bedak Saat Bermake-up

Bedak adalah senjata paling ampuh dalam mengikat minyak di kulit wajah. Karena fungsinya ini, bedak jadi salah satu hal yang bisa Seoulmate kurangi jumlah pemakaiannya. Kamu bisa gunakan bedak saat make up sedikit saja, hanya di dab-dab supaya tampilanmu sempurna.

Face Cream Cleanser Sebelum Make Up

Sebelum kamu make up, kamu bisa bersihkan wajahmu dengan face cream cleanser. Face cream cleanser jadi salah satu cara untuk membuat wajahmu siap menerima sentuhan make up di wajahmu Seoulmate.

Campurkan Virgin Coconut Oil ke dalam body cream yang akan kamu gunakan

Virgin Coconut Oil akan menambah kemampuan body cream kamu dalam melembabkan kulitmu Seoulmate. Cukup tambahkan virgin Coconut Oil ke body cream kamu, daaan kulitmu akan menjadi lebih lembab!

Pakai Face Mist atau Face Spray untuk Segarkan Wajahmu

Face mist dan Face Spray bisa kamu gunakan untuk menyegarkan kembali wajah mu yang sudah lelah. Face spray juga bisa kamu gunakan sebagai setting spray untuk membuat make up mu lebih matte Seoulmate.

Kamu bisa gunakan cara-cara di atas untuk tetap dapatkan kulit yang lembab dan sehat Seoulmate. Kamu juga bisa temukan produk-produk lainnya di SEOUL2U.id , kamu juga akan dapat free ongkir kalau kamu belanja minimal 200 ribu rupiah Seoulmate.

0 comments

Leave a comment

All blog comments are checked prior to publishing